Email: cs@halopenulis.com
Tlp/WA: +62 821-4434-3651
Beranda » Blog » Ingin Menulis Resensi Buku Nonfiksi? Begini Caranya

Ingin Menulis Resensi Buku Nonfiksi? Begini Caranya

Ingin Menulis Resensi Buku Nonfiksi? Begini Caranya

Salah satu upaya penulis untuk mengatasi kebingungan pembaca yang hendak mencari buku baik untuk kebutuhan akademik maupun panduan untuk melakukan sesuatu adalah dengan cara menulis resensi buku nonfiksi. Sebab, buku-buku tersebut termasuk jenis buku nonfiksi yang disusun berdasarkan informasi faktual atau bukan hasil imajinasi.

Dengan meresensi buku, kamu akan membantu pembaca dalam memutuskan untuk membeli dan membaca sebuah buku atau tidak. Selain itu, melalui resensi pembaca juga menjadi tahu kualitas dari suatu buku walaupun mereka belum pernah membacanya.

Ingin Menulis Resensi Buku Nonfiksi? Begini Caranya

Dalam menulis resensi buku nonfiksi, beberapa unsur yang harus ada yaitu judul buku, identitas buku, sinopsis, kelebihan dan kekurangan buku serta penilaian atau pendapat dari penulis tentang buku yang diresensinya. Nah pada artikel kali ini, kamu akan mengetahui cara membuat resensi buku nonfiksi sehingga kamu bisa membantu pembaca untuk mengetahui gambaran isi dalam buku sebelum mereka membaca secara keseluruhan atau membelinya.

Apa Itu Resensi?

Resensi berasal dari bahasa latin recensere yang berarti “melihat kembali”, “menimbang” atau “menilai”. Resensi buku berarti sebuah tulisan yang berisi ulasan atau penilaian secara rinci mengenai isi sebuah buku. Sementara itu, nonfiksi adalah karya yang ditulis berdasarkan fakta atau kejadian nyata.

Jika digabungkan, resensi buku nonfiksi berarti kegiatan menelaah, mengulas, mengkritik dan menilai buku yang ditulis berdasarkan fakta atau kejadian nyata. Buku tersebut dapat berupa buku panduan, buku literatur, buku pengetahuan, buku motivasi atau self improvement dan lain sebagainya.

Cara Menulis Resensi Buku Nonfiksi

Setelah mengetahui apa itu resensi buku nonfiksi dan apa saja yang perlu ada di dalamnya, berikut ini langkah-langkah menulis resensi buku nonfiksi yang perlu kamu ketahui:

1. Mengenali setiap aspek dalam buku

Pertama, untuk membuat resensi buku nonfiksi, kamu perlu mengenali setiap aspek dalam buku yang akan kamu resensi. Aspek tersebut meliputi tema, kepengarangan maupun deskripsi buku.

Ketahui apakah buku tersebut termasuk buku panduan, pengetahuan, buku motivasi, buku biografi ataukah lainnya. Dengan mengetahui aspek-aspek dalam buku yang akan diresensi, kamu bisa memulai membuka kalimat resensi dengan tepat.

2. Membaca buku dengan teliti

Untuk dapat mengetahui aspek-aspek dalam buku yang akan kamu resensi, kamu tentu perlu membaca terlebih dahulu buku tersebut. Bacalah dengan teliti agar tidak ada poin penting yang kamu lewatkan. Dengan begitu, kamu bisa menyajikan informasi tentang buku tadi secara lengkap dan mendalam.

3. Menentukan teknik penulisan resensi

Melansir Gramedia, ada tiga teknik penulisan resensi:

  • Teknik cutting/glueing yaitu teknik penulisan resensi dengan merekatkan bagian-bagian tulisan. Bagian tersebut berupa bagian yang menarik perhatian dan intisari dalam buku.
  • Teknik focusing yaitu teknik penulisan resensi dengan memfokuskan pembahasan pada satu aspek tertentu dalam buku. Misalnya, dari segi pengarang buku, isi, struktur maupun kebermanfaatan buku.
  • Teknik comparing yaitu membandingkan dengan sumber atau buku lain dengan topik yang sama terkait hal-hal yang terdapat dalam buku yang diresensi.

Dari ketiga jenis teknik resensi buku di atas, kamu bisa memilih sesuai dengan yang kamu inginkan.

4. Mencatat identitas buku

Selanjutnya, untuk menulis resensi buku nonfiksi dengan baik, jangan lupa untuk mencantumkan informasi berupa identitas buku. Informasi identitas buku yang perlu kamu cantumkan yaitu judul buku, penulis, penerbit, kota tempat diterbitkannya buku, tahun terbit, jumlah halaman, ISBN hingga harga buku.

5. Memberi tanda dan mencatat poin-poin yang penting dalam buku

Berikutnya, kamu perlu menandai atau bila perlu catatlah setiap poin penting yang ada dalam buku yang kamu resensi. Hal ini untuk memudahkanmu dalam membuat sinopsis, menuliskan kekurangan dan kelebihan bukunya. Selain itu, catat juga hal-hal yang mempengaruhi pandangan atau penilaianmu terhadap buku tersebut.

6. Membuat sinopsis

Kemudian, kamu perlu membuat sinopsis atau garis besar pembahasan dari keseluruhan isi dalam buku agar bisa menulis resensi buku nonfiksi dengan baik. Kembangkanlah sinopsis berdasarkan poin penting yang sudah kamu catat atau tandai sebelumnya. Buatlah menjadi sinopsis yang singkat, padat dan jelas sehingga mudah dipahami pembaca.

7. Menulis kekurangan dan kelebihan buku

Kekurangan dan kelebihan buku adalah salah satu elemen dalam membuat resensi buku yang tidak boleh kamu lewatkan. Sebab, melalui kekurangan dan kelebihan itu dapat menjadi pertimbangan utama bagi pembaca untuk memutuskan membaca buku tersebut atau tidak. Selain itu, pembaca juga dapat ikut menilai kualitas dari buku yang kamu resensi.

8. Memberikan penilaian atau kesimpulan

Terakhir, untuk menulis resensi buku nonfiksi tentu kamu perlu memberikan penilaian terhadap buku yang kamu resensi berdasarkan kelebihan dan kekurangan yang telah dijelaskan sebelumnya. Dengan demikian, penulis buku dapat meningkatkan kualitas karyanya di kemudian hari berdasarkan penilaianmu tersebut. Maka dari itu, buatlah resensi buku dengan jujur tanpa rekayasa.

Demikianlah cara menulis resensi buku nonfiksi yang perlu kamu ketahui agar dapat menghasilkan resensi buku nonfiksi yang informatif dan lengkap. Semoga bermanfaat!

Tuliskan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

×

Keranjang belanja

Tidak ada produk di keranjang.

Kembali ke toko